Hello !!! 

Selamat datang di segmen #bersajakbersama @sayhellonona di blog the Journey by Fina Maulidina

Berisi rangkaian kata yang berakhir di galeri instagram #rahasianona. 

Penulis berharap kumpulan sajak ini dapat memenuhi rasa syukur kalian akan takdir yang sudah tertulis dari Tuhan. Selamat membaca :D.


Terima kasih Tuhan

Memang belum semua ku gapai. Sepanjang uluran yang kau bentang memberikan ketenangan yang tak semua orang dapat.

Terima kasih, beribu-ribu terima kasih untukmu Tuhan, kau telah memberiku kepercayaan. 

Semoga takdir yang kau ciptakan untukku takkan ku sia-siakan.


Rasa Syukur

Selebar daun yang kau rawat di halaman rumah mungilmu, ada untuk membawa ke dalam rinai basah lubuk hati. 

Tidakkah kau merasa damai setelah berhari-hari menanti warna hijau tumbuh menghiasi sudut-sudut matamu!

ya... seharusnya kau bersyukur pada hal-hal kecil yang telah kau perjuangkan untuk masa bahagiamu.


untuk kamu

Bersama senja, kopi dan cerita. Rasanya belum sempurna jika tidak tersemat kata kamu di dalamnya.


Surat dariku

Tolong suratku jangan kau baca dulu sebelum aku benar-benar menyerah dan pergi darimu. 


Sebelum terluka

Sepertinya aku harus menyiapkan hati mulai hari ini bilamana kamu pergi tanpa sempat pamit undur diri. 


Sepotong

Kau tahu tidak, sepotong pizza yang tidak ia makan. Sengaja disisihkan untuk menjadi milikmu. 


Analogi hidup

Riak air yang tenang mampu membawamu menuju tepian. Tapi angin laut tak selalu seperti itu, yang kau sangka akan selalu indah dan damai. Tiba-tiba gemuruh badai menyergap sekitar. Kau panik, kau lupa, dan kau tenggelam tanpa pertolongan.











0 komentar

© Since 2015. The Journey by Fina Maulidina

Scroll to Top